Kolaka, Sultra cerdas com - Dalam rangka menyambut Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke- 80 tahun, Pemerintah Desa Tikonu, Kecamatan Wundulako, Kabupaten Kolaka pada hari jumat (25/7/2025) membagikan bendera Umbul-umbul kepada masyarakat.
Kegiatan pembagian umbul-umbul tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Desa Tikonu Sabaruddin didampingi Babinsa desa Tikonu Serda Aksar dan perangkat desa.
Kepala Desa Tikonu, Sabaruddin mengatakan bahwa pembagian umbul-umbul kepada masyarakat, agar warga bisa berpartisipasi aktif penuh pada setiap momen atau hari bersejarah bagi bangsa dan daerah ini.
![]() |
"Kalau saat diperlukan untuk menyemarakkan hari bersejarah seperti HUT RI maupun HUT Kolaka dan peristiwa bersejarah lainnya,maka tidak ada lagi alasan warga untuk tidak memasang bendera umbul-umbul," katanya.
Menurut Sabaruddin, Pemasangan umbul-umbul merupakan salah satu cara untuk menunjukkan kecintaan kepada negara dan semangat nasionalisme, serta memeriahkan acara.
" Pembagian umbul-umbul oleh Pemdes bertujuan untuk mengajak seluruh warga berpartisipasi dalam memeriahkan peringatan hari besar, khususnya peringatan HUT RI ditahun ini," jelasnya
Kata Kades Tikonu, Umbul-umbul, selain sebagai hiasan, juga memiliki makna simbolis sebagai representasi perayaan, semangat kebangsaan, dan persatuan.
" Jumlah warga atau jumlah rumah yang mendapat umbul-umbul sebanyak 180 rumah yang kita berikan, yang kebetulan rumahnya di jalan poros, karena itu yang ditekankan untuk memasang umbul-umbul," pungkasnya
Laporan : Parerungan